Tiga Satker Polda Banten Terima Presisi Award dari Lemkapi

    Tiga Satker Polda Banten Terima Presisi Award dari Lemkapi

    Serang - Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi), Dr. Edi Hasibuan bersama tim dari Lemkapi mendatangi Polda Banten untuk memberikan Piagam Penghargaan Presisi Award kepada 3 pimpinan Satker di Polda Banten pada Kamis (30/12) sore. Kedatangan tim disambut langsung oleh Kapolda Banten Irjen Pol. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, SH., MH., MBA di ruang kerjanya.

    “Hari ini kami dari Lemkapi datang untuk mengapresiasi Dirintelkam, Kepala SPN dan Kabid Humas Polda Banten atas loyalitas dan dedikasi kerja yang tinggi selama ini, ” kata Edi Hasibuan. Piagam penghargaan Presisi Award tersebut diberikan Edi secara langsung kepada Dirintelkam Kombes Pol. Suhandana Cakrawijaya, Kepala SPN Mandalawangi Kombes Pol. Noffan Widyayoko dan Kabid Humas Akbp Shinto Silitonga, disaksikan Kapolda Banten.

    “Kami menilai inovasi SKCK Online dan Delivery Dirintelkam Polda Banten telah memberi kemudahan yang signifikan dalam pelayanan ke masyarakat, sehingga patut kita apresiasi, ” kata Edi. Selain itu, Kepala SPN Mandalawangi diberikan penghargaan atas inovasi di bidang pendidikan dan terpilihnya SPN Mandalawangi sebagai role model dan pilot project transformasi Polri. “Humas Polda Banten juga dinilai telah berhasil membangun komunikasi yang sinergis dengan komunitas pers Polda Banten sebagai mitra strategis, ” kata Edi.

    Kapolda Banten mengapresiasi Presisi Award yang telah diberikan oleh Lemkapi. “Penghargaan dari Lemkapi ini menjadi motivasi bagi pimpinan Satker di Polda Banten untuk terus berkarya, memberikan dedikasi dan loyalitasnya yang tinggi untuk melayani masyarakat di Banten, ” tutup Rudy. 

    Ayu Amalia

    Ayu Amalia

    Artikel Sebelumnya

    Jaga Ketahanan Air Baku Disektor Pertanian,...

    Artikel Berikutnya

    Polri Tangkap Pelaku Utama Kerusuhan di...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Gaya Agus Flores, Dapat Acungan Jempol Wakapolda Jateng, Militan Cinta Polri
    Polsek Cisauk Ajak Siswa Madrasah Ibtidaiyah Lawan Bullying dan Hoaks
    KPU Lebak Soal Body Shaming, Akan Gelar Proses Klarifikasi

    Ikuti Kami